Alat Laboratorium

Alat laboratorium adalah alat-alat yang digunakan untuk keperluan kegiatan di laboratorium, baik laboratorium di sekolah, universitas, pusat penelitian, rumah sakit, klinik atau laboratorium lainnya.

Alat laboratorium biasanya dibuat dengan bahan atau material yang khusus sesuai dengan tujuan penggunaaan alat tersebut, karena alat laboratorium memerlukan daya tahan yang baik serta hasil yang baik pula.

Bahan Alat laboratorium ada yang terbuat dari bahan kaca atau glass, metal, plastik dan lain sebagainya sesuai dengan kebutuhan, bahkan ada yang merupakan gabungan dari berbagai material.

Memilih alat laboratorium yang hendak digunakan harus sesuai dengan kebutuhan, karena setiap alat telah dibuat sesuai dengan fungsinya masing-masing. Jenisnya sangat banyak, sehingga di dalam sebuah laboratorium akan sangat banyak ditemukan alat-alat sesuai dengan fungsinya masing-masing.

Perawatan Alat Laboratorium

Alat laboratorium juga memerlukan perawatan yang khusus, disimpan ditempat yang khusus pula. Biasanya produsen alat laboratorium sudah menyediakan tempat untuk penyimpanan alat yang mereka jual sehingga pengguna tidak kesulitan mencari tempat khusus untuk menyimpan alat tersebut.

Kebersihan alat laboratorium perlu dijaga demikian juga kalibrasi beberapa alat  perlu diperhatikan sehingga selalau siap untuk digunakan.

alat laboratorium oven memmert unb 400

Saat ini sangat banyak beredar produk-produk dengan harga yang sangat berfariasi. Sebelum membeli sebaiknya ditentukan dulu sesuai kebutuhan serta fungsi dari alat tersebut. Cari informasi sebanyak-banyaknya tentang alat yang hendak dibeli, bandingkan harga serta informasi lainnya.

Terkait dengan produk tersebut, seperti distributor, garansi, spare parts, bantuan teknis dan lain sebagainya. Terutama bila produk yang hendak digunakan adalah produk impor.  Sehingga perlu diketahui bagaimana bila terjadi kerusakan, perlu diketahui juga apakah ada garansinya.

Gunakan semua informasi sebelum membeli

Gunakan semua informasi yang ada, seperti mencari lewat internet, brosur atau informasi dari pihak yang pernah menggunakan satu produk dari satu produsen tertentu. Lakukan perbandingan secara bijak sesuai dengan kebutuhan tentunya sangat dianjurkan.

Masing-masing kebutuhan laboratorium juga berbeda, seperti laboratorium sekolah tentunya berbeda spesifikasi alat yang digunakan oleh laboratorium penelitian. Perbedaan ini tentunya sangat wajar karena tingkat ketelitian atas hasil yang diharapkan.

Merk yang beredar di Indonesia sangat banyak, baik produk lokal maupun produk impor. Walaupun sampai saat ini produk-produk kebutuhan laboratorium masih didominasi oleh produk Impor. Harga yang ditawarkan umumnya sesuai dengan kualitas produk tersebut. Banyak distributor atau agen produk laboratorium yang bisa anda hubungi ketika ingin membeli produk-produk tersebut.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *