Tips Belanja Online
Saat ini semakin banyak orang menjajakan atau manawarkan barang atau jasa secara online, baik melalui website, iklan baris, atau website jejaring sosial seperti Facebook. Biasanya penawaran yang diberikan sangat menarik, dari segi harga, jenis produk dan lain-lain yang seakan membuat anda tak kuasa menolak tawaran tersebut.
7 Tips Belanja Online.
Berikut beberapa tips belanja online yang dapat anda pertimbangkan:
- Tips Belanja Online yang pertama : Harga, biasakan untuk melakukan pengecekan harga terlebih dahulu ke beberapa tempat, atau website yang menawarkan barang atau jasa sejenis. Bertanya kepada rekan atau anggota keluarga lain tentang harga juga bisa membantu anda.
- Tips Belanja Online berikutnya adalah lihat bagian cara belanja, umumnya website yang menjual barang secara online membuat satu halaman tentang bagaimana cara belanja di website mereka. Pahami halaman tersebut dengan baik agar anda tidak menyesal setelah melakukan transaksi.
- Tips belanja online yang ketiga adalah denga mencari review tentang website atau toko online tersebut di internet. Review ini untuk mengetahui reputasi website atau toko online tersebut.
- Tips Belanja Online selanjutnya adalah dengan mencari alamat atau no telpon yang bisa dihubungi, apakah ada costumer service yang online, alamat email dan lain-lain. Informasi kontak ini sangat penting karena akan membantu anda bila terjadi sesuatu atau ingin menyampaikan keluhan.
- Tips Belanja Online ke 5 adalah dengan mencari website tersebut di sosial networking seperti Facebook atau Twitter, biasanya pemilik website atau toko online yang serius membangun bisnisnya akan menggunakan Facebook dan Twitter sebagai sarana promosi. Pemilik webiste yang serius tentu akan melakukan optimasi sosial media untuk website atau toko online miliknya. Untuk Facebook, bisa dilihat berapa jumlah orang yang LIKE Fan Page website tersebut, untuk twitter bisa dilihat berapa jumlah Follower website tersebut.
- Tips Belanja Online yang ke 6, cek apakah website tersebut selalu up date? Up date dari segi harga atau up date dari kegiatan di sosial media seperti Facebook dan Twitter.
- Tips Belanja Online ke 7: Jangan terlalu percaya dengan promosi yang berlebihan, tawaran yang terlalu berlebihan tentunya perlu dicari kebenarannya, terutama bila anda baru pertama kali ingin melakukan transaksi dengan website atau toko online tersebut.
Berhati-hati dalam melakukan transaksi online sangat diperlukan sehingga seluruh informasi penting seharusnya dapat anda peroleh dengan mudah, informasi mengenai website atau toko online tersebut dan bagaimana anda melakukan transaksi.
Mencari informasi yang sebanyak-banyaknya tentang website atau toko online sangat penting, demikian juga tentang produk yang akan anda beli secara online, tips belanja online.
Informasi tentang alamat, no telpon dan lain-lain sangat penting anda ketahui, informasi tersebut dapat anda gunakan suatu saat bila anda ingin melakukan kontak langsung dengan pengelola website atau toko online tersebut. Biasanya website atau toko online mempermudah anda dalam melakukan komunikasi dengan pihak pengelola, baik melalui email, chatting atau melalui telepon dan lain sebagainya.
Tips Belanja Online di atas tentunya masih dapat anda tambahkan lagi sesuai dengan pengalaman anda sendiri, tetapi yang terpenting adalah dengan mencari informasi sebanyak-banyaknya dan tetap memegan prinsip kehati-hatian agar anda tidak menyesal setelah melakukan transaksi.
Umumnya pengelola website atau toko online memberikan informasi yang jelas dan mudah bagi para calon pelanggan atau konsumen, dengan kemudahan dan informasi yang tepat tentunya kegiatan belanja anda menjadi aman dan menyenangkan.